MENU LEZAT

Minggu, 19 November 2023

Salimah Lampung dan Cakep Lampung Helat Seminar Pendewasaan Remaja


Bandar Lampung, Sabtu, 18/11/23, berlokasi di Hotel GS Lampung Culture, Salimah Lampung berkerjasama dengan Cakep Lampung Helat Seminar Pendewasaan Remaja.

Rita Apriliyawati Ketua Salimah Provinsi Lampung mengatakan dalam sambutannya, Cakep Lampung bersama Salimah memiliki visi yang sama dalam fokus kepedulian terhadap anak-anak. Karena sesuai jargon Salimah yang peduli terhadap perempuan, anak, dan keluarga Indonesia.

Untuk kepedulian terhadap keluarga dan perempuan selama ini telah terlaksana melalui program kerja Salimah yang telah dilaksanakan. Untuk program fokus ke anak-anak pun sudah dilakukan namun belum terlalu masif seperti halnya fokus terhadap keluarga dan perempuan.

Maka bekerjasama dengan Cakep adalah salah satu upaya untuk menjalankan program yang terfokus ke anak-anak.

Cakep sendiri adalah singkatan dari Cita Rasa Kebaikan Pelajar. Gerakan CAKEP Indonesia lahir dan terus mengokohkan diri. Gerakan penyebarluasan inspirasi kebaikan pelajar Indonesia ini lahir sebagai alternatif baru model pendampingan bagi para remaja yang juga sekaligus tunas bangsa tercinta. Gerakan Cakep ini menawarkan konsep Intervensi Universal yang berusaha mengedepankan aspek eksplorasi potensi positif remaja sebagai sarana untuk membuat remaja mampu menghadapi resiko kehidupannya sesuai visi Indonesia emas 2045.


Acara seminar ini pun dihadiri oleh seluruh ketua Pengurus Daerah Salimah dari 15 Kabupaten/Kota dan perwakilan guru.

Turut hadir Presiden Cakep Indonesia Maulina Nugraheni dari Kebumen Jawa Tengah yang memberikan materi tentang Problematika dan Pendewasaan Remaja.

Acara diagendakan berlangsung selama satu hari full sejak pagi hingga sore hari.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar