Assalamu'alaykum wr wb sahabat semua..

Assalamu'alaykum wr wb sahabat semua..

Minggu, 03 Desember 2017

KETUM BAPINDA ; Amri Ajak Masyarakat Lampung Ikut Serta Tabligh Akbar Bersama Syekh Jaber Dari Madinah

Dok. Rivan - Media UKM BAPINDA
Unit Kegiatan Mahasiswa Bidang Pembinaan Dakwah UKM BAPINDA) Uin Raden Intan Lampung Besok (Minggu 3/12) pecahkan GSG dengan Tabligh Akbar bersama Syekh Muhammad Jaber dari Madinah)

Ribuan kursi sudah siap sedia sejak sore tadi. Amri Diantoro Ketua Umum BAPINDA dalam sambutan saat bedah buku bersama Azhar Nurun Ala hari ini juga menyampaikan bahwasanya BAPINDA bukan hanya milik kadernya. Akan tetapi bapinda milik bersama, milik masyarakat kampus, milik bumi ruwa jurai, milik negeri tercinta.. Bersama BAPINDA Satukan Hati Membangun Negeri.


Tabligh akbar dengan teman Menjemput Cinta Dan SurgaMu Dengan Al Quran itu menghadirkan Syekh Muhammad Jaber dari Madinah yang merupakan adik kandung dari Syekh Ali Jaber. Juga Ustd Khumaidi Direktur Sekolah Tinggi Qur'an Darul Hikmah Lampung, Hafidz Cilik Lampung dan D'ikhwan Voice. Yang akan dipandu dengan moderator Kader Terbaik Ukm Bapinda Peraih Ip4 dan Founder Komunitas Hijrah.

Tabligh akbar sendiri merupakan acara puncak dari serangkaian agenda Milad UKM BAPINDA yang ke 21. Sebelumnya sudah dilaksanakan Seminar Kewirausahaan, Talkshow Jurnalistik, Seminar Kepribadian Muslimah, Bedah Buku, Pawai Sejuta Cinta Keliling Kampus dan ditutup dengan talkshow para ketum-ketum UKM BAPINDA terdahulu.

Amri juga mengajak para masyarakat lampung untuk ikut serta hadir dan meriahkan acara tabligh akbar besok. Terbuka untuk umum dan segala jenis usia serta gratiss tanpa dipungut biaya sepeserpun.

Ada 100 souvenir menarik untuk 100 pendatang pertama.


21tahun merupakan usaha yg cukup dewasa untuk menggapi karya, Amri berharap BAPINDA tetap berkarya BAPINDA maupun kader-kader terbaiknya.

Tidak ada komentar: