Assalamu'alaykum wr wb sahabat semua..

Assalamu'alaykum wr wb sahabat semua..

Minggu, 13 November 2022

DESLIYANI NATALIA JADI PEMATERI PJMTD UKPM-F PILAR EKONOMI UNILA

Bandar Lampung, Sabtu, 12/10/2022. Bertempat di Gedung F305 FEB Unila, pelatihan jurnalitik mahasiswa tingkat dasar (PJMTD) dengan mengangkat tema “Build A New Characters For Journalist” diselenggarakan.
Turut hadir pemateri Desliyani Natalia seorang Blogger dan Penulis yang menjadi salah satu Narasumber PJMTD UKPM-F Pilar Ekonomi Unila.

Desliyani Natalia mendapatkan amanah dari panitia untuk menyampaikan materi tentang bahasa jurnalistik. Beliau memaparkan materi pelatihan dari mengenalkan kembali apa itu jurnalistik, pengertian bahasa jurnalistik, ciri-ciri bahasa jurnalistik, contoh-contoh bahasa jurnalistik hingga teknik reportase. Beliau juga memberikan sedikit gambaran terkait seorang jurnalis dan blogger.

“Sejujurnya saya bukanlah seorang jurnalis handal, saya hanya seorang penulis lepas dan blogger. Dan saya belum banyak memiliki ilmu di dunia jurnalis itu sendiri, akan tetapi dikarenakan panitia ingin meminta saya menjadi narasumber dengan sudut pandang seorang blogger juga, maka dengan bismillah saya menerima undangan untuk menjadi pemateri. Memang blog saya sedikit banyak dengan gaya tulisan reportase, tapi sejatinya itu hanyalah portofolio yang saya abadikan di blog saya saja, akan tetapi ternyata disitulah panitia melirik saya untuk menjadi narasumber.” Ujar Desliyani Natalia.

"Saya memang menyukai dunia jurnalistik sejak di bangku SMK kelas 11, guru saya di dunia jurnalistik adalah Bang Adian Saputra, saya banyak belajar dari beliau." Ujarnya saat menyampaikan materi.

Pelatihan jurnalistik mahasiswa tingkat dasar (PJMTD) ini adalah acara penutup dari serangkaian acara Pers For Independent Factuality (Persify) yang diselenggarakan oleh UKPM-F Pilar Ekonomi Unila mulai dari tanggal 01-12 November 2022.
Selain Desliyani Natalia Turut hadir dua pemateri jurnalis lainnya yang menjadi narasumber PJMTD UKPM-F Pilar Ekonomi yakni, Dian Wahyu Kusuma selaku Aliansi Jurnalis Independen (AJI) Provinsi Lampung, dan Firman Seponada seorang Jurnalis Senior.

PJMTD ini ramai dihadiri peserta sejak pagi baik dari anggota magang Pilar Ekonomi, para peserta persify competition dan juga para jurnalis mahasiswa se-sirkum provinsi Lampung.

Sanja Agata selaku ketua pelaksana dalam rangkaian acara persify ini mengungkapkan alasan memilih tema kegiatan tema “Build A New Character For Jurnalistik” adalah untuk menumbuhkan karakter baru seorang jurnalis yaitu dengan cara meningkatkan dan mengembangkan segala kemampuan para mahasiswa atau para pers mahasiswa dalam bidang jurnalis, hal itulah yang medasari seluruh panitia acara memilih tema tersebut.
Selain PJMTD, Rangkaian acara lainnya dalam persify Pilar Ekonomi tahun ini dimeriahkan dengan lomba jurnalistik yang diikuti oleh peserta dari beberapa universitas di provinsi Lampung. Adapun cabang yang diperlombakan antara lain lomba opini; lomba desain poster; dan lomba short video guna mengembangkan skill para pers mahasiswa.

“Diadakan lomba poster, opini, dan short video sebelum PJMTD adalah untuk melatih dan mengembangkan basic skill yang telah dimiliki oleh para pers mahasiswa baik itu di dalam mendesain, menulis, berbicara, dan mengedit video.” Sambung ketua pelaksana persify.

Tidak ada komentar: